Membuat Project dan Menjalankan Project di Android Studio

Membuat Project dan Menjalankan Project di Android Studio

Devloid- Halo semuanya, perkenalkan saya Adi. saya akan bahas mengenai pemrograman Android Studio, jika anda mempunya pertanyaan silahkan comment dibawah.



Apa itu Android Studio ? Android Studio adalah sebuah IDE untuk Android Development diperkenalkan google pada acara I/O 2013. Apa yang membedakan antara Android Studio dengan Eclipse ?, Android Studio menggunakan Gradle untuk memanajemen project . Gradle Merupakan Build Automation Tool, untuk mengenal lebih lanjut melalui situs berikut ini gradle.org , ini yang membedakan gradle dari Ant atau Maven yang memakai XML.

Langsung saja, pertama kita buka aplikasi Android Studio.
maka akan terlihat seperti gambar dibawah, lalu pilih Start a new Android Studio project.



Selanjutnya akan tampil seperti gambar dibawah, lalu isi Application name dengan nama yang ingin anda buat. setelah itu klik Next.



Maka akan tampil seperti gambar dibawah, centang yang paling atas sendiri untuk membuat aplikasi Phone dan Tablet, klik Next.



Pilih Empty Activity untuk membuat tampilan kosong dan klik Next.


Akan tampil seperti ini dan jangan merubah apapun, setelah itu klik Next.


Setelah itu akan muncul tampilan baru yang berisikan tulisan "Hello World!", kalian bisa menambahkan tulisan atau gambar yang ingin anda tambahkan disini. klik tombol Run untuk melihat aplikasinya dari Smartphone anda.


Sambungkan Smartphone anda ke PC menggunakan untuk menjalankan aplikasinya dan pilih nama Smartphone anda dan klik OK.


Lalu buka Smartphone anda, maka akan tampil seperti gambar dibawah.


Selesai, anda telah membuat aplikasi pertama anda di Android Studio. bagaimana, mudah kan ?

Disini saya menjalankannya menggunakan Smartphone saya bukan dari bawan Android Studionya. dibandingkan dengan bawaan Android Studio, menggunakan Smartphone lebih ringan.

Pantau terus blog Devloid untuk tutorial selanjutnya.

Sekian tutorial dari saya semoga bermanfaat.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Android | Cara Memindahkan Activity Satu ke Activity Lainnya

Android | Cara Mengambil Foto atau Video dari Galeri dan Kamera